Israel Kembali Menyerang Dokter Palestina

Israel Kembali Menyerang Dokter Palestina

Smallest Font
Largest Font

Jakarta-Kabar Kala, Dokter Khaleel Bkheet dibunuh oleh tentara Israel dan tewas ditempat ppada Rabu, 15 januari 2025. Bahkan sebelum menghembuskan nafas terakhirnya dokter yang masih terbilang cukup muda tersebut dipaksa untuk keluar dari rumah sakit Indonesia dan bertugas di rumah sakit Al Ahly Al Araby hingga nyawanya direbut oleh para tentara Israel.

Sebelumnya, tentara Israel juga menahan Hussam Abu Safiya, yang merupakan satu-satunya kepala rumah sakit yang masih beroperasi di Gaza. Ia ditahan atas tuduhan sebagai salah satu anggota Hamas. Hussam ditahan bersamaan dengan puluhan staff lainnya pada tanggal 27 Desember lalu. 

Beberapa kelompok hak asasi manusia di seluruh dunia termasuk badan amal Medical Aid for Palestinians berbasis di Inggris serta Doctors Against Genocide berbasis di Amerika Serikat juga turut menyuarakan untuk melndungi Gaza dan membebaskan Abu Safiya serta staff lainnya yang ditahan. 

Setidaknya ada 10 rumah sakit yang telah di serang oleh Israel dan sekitar 46 ribu orang terbunuh. Mahkamah Pidana Internasional mengeluarkan surat perntah penangkapan terhadap Benjamin Netanyahu selaku kepala Otoritas Israel dan juga kepada mantan Kepala Pertahanan Yoav Gallant. Meski begitu belum ada kelanjutan dari perintah penangkapan ini.

Editors Team
Daisy Floren

What's Your Reaction?

  • Like
    0
    Like
  • Dislike
    0
    Dislike
  • Funny
    0
    Funny
  • Angry
    0
    Angry
  • Sad
    0
    Sad
  • Wow
    0
    Wow